Tag Archives: strategi honda

Pilih mana All New CBR150R VS All New R15(M) Connected, Macan Kertas atau Kucing Liar

Pasar Light Sport 150cc boleh saja tidak segurih matic 150cc, namun bicara soal passion dan gairah, pasar sport entry level ini selalu jadi perbincangan dan menjadi gengsi tersendiri bagi rider sekaligus pabrikan. Pasalnya bicara soal racing dan skill rider pastilah ajang tertinggi adalah motorsport baik itu Moto GP maupun Superbike. Kelas entry level di Asia (Asia Tenggara khususnya) umumnya mulai dari sport 150cc. Tidak heran kalau di Indonesia kelas light sport 150cc memiliki market size terluas dibanding semua market sport yang ada. Nah karena peminatnya yang cukup banyak maka kompetisi antar merk lebih keras disini, seringkali calon pembeli selalu akan menimbang dari berbagai aspek. Langsung saja mana yang lebih baik antara All New CBR150R VS All New R15(M) Connected?

All New R15 Connected
Continue reading Pilih mana All New CBR150R VS All New R15(M) Connected, Macan Kertas atau Kucing Liar

HONDA gunakan strategi Zhuge Liang Merebut 100.000 anak panah dengan perahu jerami. Part1

Hadiah terindah sering kali malah berasal dari LAWAN, bukan KAWAN !!! Ketika seorang ahlli strategi militer yaitu Zhuge Liang perlu membuat 100.000 anak panah dalam waktu tiga hari, dia menemukan solusi yang paling bijaksana, mendapatkan anak panah yang ditembakkan langsung dari busur dan untuk mendapatkan anak panah milik seseorang yang bukan dermawan yang tidak mungkin memberi kepadanya.

Cerita ini terjadi ketika mendekati waktu peperangan tebing merah dalam cerita 3 kerajaan, dimana Kanselir Zhuge Liang diuji oleh para jenderal perang sekutu kerajaan Wu yang tidak percaya akan kemampuan legendaris yang membuat mereka iri. Dalam waktu 3 hari untuk melancarkan perang besar dibutuhkan 100.000 anak panah, dan mustahil membuatnya dalam waktu singkat hanya 3 hari saja. Singkat cerita dengan rencana strategi ini Pasukan koalisi Wu-Shu berhasil meminjam 100.000 anak panah dari musuh. Ya meminjam karena memang Zhuge Liang berencana segera mengembalikannya kepada musuh!!!

Continue reading HONDA gunakan strategi Zhuge Liang Merebut 100.000 anak panah dengan perahu jerami. Part1

“It’s TIME to R1SE”, pekik spirit Yamaha untuk kembali lagi berani bermimpi menjadi nomer 1

Resin coated

Pada awal tahun 2018 ini, dalam Yamaha Owners Dealer Business Meeting 2018. Pekik Teriak “It’s TIME to R1SE” dikumandangkan lagi. Ini merupakan thema dari Yamaha Owner Dealers Business Meeting 2018. Acara yang diselenggarakan tahunan ini sejatinya merupakan huge meeting untuk mengarahkan dan menyelaraskan arah strategi dan business plan seluruh network dan jaringan Yamaha (Dealers Owner). Sekaligus tentunya Program Propaganda Perang dari Principal YIMM untuk menyemangati Serdadu-serdadunya yaitu jaringan Dealers yang tersebar di seluruh Indonesia.

Business Meeting Tahun ini begitu menarik untuk diikuti, bukan hanya karena acaranya yang sedikit lebih berbeda dari tahun – tahun sebelumnya, bukan juga karena ditampilkan beberapa Produk Baru dan prosesi Launching Produk Unggulan di tahun 2018 ini. Melainkan karena Continue reading “It’s TIME to R1SE”, pekik spirit Yamaha untuk kembali lagi berani bermimpi menjadi nomer 1

Menebak langkah Yamaha mempertahankan benteng terakhirnya di market Sport (Market Outlook 2014 Lanjutan 2)

Sebelum baca ini, sangat disarankan baca artikel sebelumnya, https://mygoldmachine.wordpress.com/2014/03/18/3-backbone-product-yamaha-telah-tumbang-satu-pilar-lagi-tumbang-kiamat-bagi-yamaha-indonesia/#more-1637

Market Sport yang begitu dinamis dalam 2 tahun terakhir ini memiliki daya tarik tersendiri, baik sport harian 150cc (mega Pro, Vixion, CB150R), Sport Premium 250cc (Ninja 250R, CBR 250, Ninja Mono, R25 nantinya), atau bahkan Sport murah (Versa)

Saatnya membaca Trend dan melihat kedepan (Vision)

Mind Genesis berpendapat bahwa Sport Racing Daily Use (Sport Harian Berfairing) akan lebih diminati. Kecenderungan konsumen untuk memasang fairing pada sport hariannya dan memodifikasi lebih racing look adalah indikasi dari animo trend ini. Model Sport Racing Daily Use akan menjadi TREND baru dan Standart baru dalam memilih motor sport harian.

Yang dimaksud dengan Continue reading Menebak langkah Yamaha mempertahankan benteng terakhirnya di market Sport (Market Outlook 2014 Lanjutan 2)